The Stories Arround Me: sampah dan penanganannya

Rabu, 04 Mei 2011

sampah dan penanganannya

SAMPAH!!!sepertinya sudah menjadi masalah serius yang butuh penanganan ekstra baik dari Pemerintah maupun masyarakat luas.Sering kita saksikan dampak buruk akibat sampah yang penanganannya kurang baik mulai dari sampah yang menngunung di tempat penampungan,timbulnya penyakit dan masalah masalah lain yang timbul akibat sampah.
Dewasa ini pemerintah dan berbagai organisasi masyarakat mulai gencar memerangi bahaya laten sampah ini.Salah satu tolak ukur keseriusan pemerintah Indonesia dalam memelihara lingkungan adalah dikeluarkannya Undang Undang Nomor 18 Tahun 2008 Tentang pengelolaan sampah.UU ini antara lain mengatur tentang definisi dan jenis sampah,bagaimana pengelolaannya,insentif bagi pihak yang melakukannnya,serta kewenangan dan sanksi oleh pemerintah.

Prinsip 4R ditekankan agar sampah dapat dikelola dengan baik.berikut ini adalah konsep 4R:
1. Reduce (mengurangi sampah).
Dengan jalan misalnya saat kita berbelanja ke supermarket atau pasar,lebih baik kita membawa kantong belanja sendiri dari rumah.Hal ini dimaksudkan kita tak perlu menggunakan kantong plastic yang disediakan pedagang atau pihak supermarket.Mengingat kantong kantong plastic tersebut biasanya hanya akan menambah beban sampah.
2. Reuse (menggunakan kembali sisa sampah yang bisa digunakan).
Tentunya banyak sekali barang atau sisa kemasan yang bisa kita kreasikan kembali untuk wadanh barang barang tertentu daripada dibuang begitu saja dan secara otomatis akan menambah timbunan sampah.Misalnya dengan memanfaatkan kaleng kaleng bekas susu atau produk tertentu sebagai wadah untuk tempat alat tulis ataupun sebagai subsitusi pot tanaman.Agar tampilannya menjadi lebih menarik dan unik,kita bisa menghias terlebih dahulu sesuai dengan keinginan kita.
3. Recycle (daur ulang).
Banyak sekali barang barang atau sampah yang dapat kita daur kembali untuk menjadi produk tertentu.Dari pada menumpuk,lebih baik kita pisahkan barang barang yang bisa di daur ulang untuk selanjutnya kita salurkan ke agen agen sampah daur ulang.misalnya botol botol plastic sisa minuman,kaleng kaleng bekas ataupun Koran/majalah yang telah using.Sisa makanan kita pun bisa kita daur ulang sendiri,misalnya kita bisa menimbunnya di sebuah lubang berukuran kecil tak jauh dari tanaman atau pohon disekitar rumah kita sebagai kompos.Tentu saja ini akan membuat tanaman tanaman kita tampak lebih indah dan segar.

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah sebaiknya tidak membakar sampah.Lazim bagi mereka yang hidup di perkampungan,rata rata membakar sampah sendiri tak jauh dari pekarangan rumah.
Pasalnya selain menimbulkan polusi udara,tidak semua sampah aman untuk dibakar atau dengan kata lain berbahaya bila dibakar,sebut saja kaleng atau botol bekas parfum dan hairspray yang bisa menimbulkan ledaakan apabila dibakar.Begitu juga dengan batu baterai.Bahan bahan dari plastic atau karet-pun bisa berbahaya apabila dibakar karena menghasilkan gas atau zat yang sangat rentan untuk kesehatan apabila terhirup oleh manusia,misalnya karbondioksida.Jadi perlu pengelolaan yang bijak mengenai sampah,karena jika tidak sampah sampag tersebut bisa mengganggu aktifitas bahkan membahayakan kesehatan kita.


SNOWFROG SEMANIZ TEBU.
5 MEI 2011.
SAVE OUR EARTH WITH SNOWFROG..




Tidak ada komentar:

Posting Komentar